Tampil 6 dari 26

PANTAI MULUK

Sumbawa Barat yang merupakan bagian dari Nusa Tenggara menyimpan keindahan pantai-pantainya yang begitu mempesoa, Jika Lombok dikenal menyimpan keindahan berupa pantai yang mempesona seperti Gili Trawangan, Air dan beberapa gili lainnya. Sumbawa tak mau kalah dengan pantainya yang cukup menarik bagi traveller, yaitu Pantai Maluk.

Keindahan pantai ini terlihat pada saat sore hari terutama pada saat matahari akan terbenam, pantulan sinarnya yang keemasan yang terpantul dari permukaan laut membuat senja semakin sempurna dan sangat romantis, hal ini lebih indah saat menikmatinya dengan pasangan.

Traveller yang ingin berkunjung ke Pantai Maluk ini bisa melakukan perjalanan dari Taliwang, Sumbawa Barat sejauh 30 kilometer dengan menggunakan boat melewati Selat Alas dari Pulau Lombok.Cukup lama memang karena harus menempuh jarak 30 kilometer dalam dua jam. Namun,  perjalanan tersebut...

AIR TERJUN KALELA

Air terjun merupakan keindahan alam yang banyak ditemui di Indonesia. Salah satunya adalah Air Terjun Kalela yang terletak di Sumbawa. Pulau yang terletak di sebelah timur Lombok ini memang memiliki destinasi wisata yang sangat menarik, mulai dari pantai, gunung hingga air terjun yang cantik yaitu Kalela.

Air Terjun Kalela terletak di Desa Jereweh, Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB). Air Terjun Kalel bisa ditempuh  dalam waktu sembilan puluh menit berkendara dari Pelabuhan Poto Tano, Sumbawa Barat. Jaraknya sekitar 48 km Pelabuhan Poto Tano atau sekitar 18 km dari Kota Taliwang (ibukota Kabupaten Sumbawa Barat).

Untuk menuju Air Terjun tersebut, traveller harus terlebih dahulu menuju desa terdekat dengan air terjun ini, yaitu  Desa Jereweh. Dari Desa Jereweh, traveller harus melewati jalan tanah berbatu di antara persawahan sekitar 3 km hingga...

LIANG BUKAL

Sumbawa merupakan bagian dari Nusa Tenggara yang memiliki banyak sekali potensi pariwisata. Tidak jauh dari Liang Petang terdapat sebuah Gua Kelelawar yang dalam bahasa Sumbawa disebut Liang Bukal. Bagi penggemar film seperti Batman, mungkin Liang Bukal yang memiliki arti Lubang Kelelawar dihuni oleh banyak kelelawar layaknya markas Batman.

Lokasi dari wisata Liang Bukal berada di selatan Sumbawa, tepatnya di Desa Batu Tering, Kecamatan Moyo Hulu. Untuk menuju lokasi desa tersebut traveller menempuh jarak sekitar 29 km dari Sumbawa Besar.

Taman wisata Liang Bukal ini mempunyai keunikan tersendiri dibandingkan dengan tempat wisata lainnya yang berada di kota Sumbawa besar. Karena tempat wisata ini terdapat sebuah gua dari sang pemangsa malam yaitu kelelawar, sehingga penduduk setempat menamainya sebagai Gua kelelawar, yang dalam bahasa sumbawa disebut Liang Bukal.

Baca selengkapnya

BUKIT MANTAR

Sumbawa Barat merupakan salah satu wilayah yang terletak di Nusa Tenggara dengak keindahan alam dan laut yang luar biasa. Salah satu nya adalah Mantar, Mantar merupakan destinasi wisata yang di gadang-gadang sebagai spot olahraga kelas dunia. Salah satu spot menarik yang bisa dilakukan traveller adalah di bukit Mantar.

Posisinya yang berada di ketinggian membuat Mentar mendapat julukan sebagai Negeri di Atas Awan. Dari atas bukit Mantar inilah traveller bisa melihat Pulau Sumbawa Barat dengan Puncak Gunung Rinjani di kejauhan serta hemparan lembah hijau di kaki bukit yang menakjubkan. Belum lagi pulau-pulau kecil di sekitarnya yang bertebaran terhbung dengan lautan,  Seperti Pulau Kenawa, Pulau Mendaki, Pulau Paserang, Pulau Belang, Pulau Ular, Pulau Nako dan Pulau Kalong.

Bagi traveller yang ingin menjelajah Bukit Mantar bisa berangkat dengan penerbangan menuju  Pulau Su...

PURA BATU BOLONG

Lombok memang propinsi yang mayoritas adalah muslim, namun jangan heran kemiripan pulau Lombok memang mirip dengan pulau Bali dari sisi keindahan alamnya, termasuk beberapa destinasi wisata yang berada di pesisir pantai Lombok. Salah satunya adalah bangnan sejarah umat hindu yang berada di Lombok yaitu Pura Batu Bolong.

Pura Batu Bolong sendiri sangat terkenal di wilayah Lombok, karena sejarah umat Hindu di Lombok, Jawa dan Bali ada keterkaitan disini. Menurut sejarah Pura Batu Bolong di bangun pada tahun 1533 oleh seorang resi bernama Dang Hyang Dwijendra yang berasal dari Jawa Timur saat ia melakukan penyeberan Agama Hindu dari Pulau Jawa menuju Pulau Bali dan terakhir menuju Pulau Lombok.

Keunikan dari Pura Batu Bolong sendiri dari segi nama pura ini di ambil dari bentuk batu hitam tempatnya di bangun, batu besar yang berbentuk bukit ini memiliki lubang di bagian pesisir pantai,...

KAMPUNG ADAT RATENGGARO

Traveler pernah mendengar kampung adat? Tentunya di Negara Indonesia ini banyak sekali kampung adat, karena Indonesia terdiri dari berbagai macam suku dan budaya. Seperti di Kabupaten Sumba Barat di Pulau Sumba Nusa Tenggara Timur. Terdapat sebuah pantai dengan daya tarik magis dan di kawasan tersebut terdapat peninggalan megalitikum atau sekitar 4500 tahun yang lalu dengan sejumlah kuburan batu tua. Pantai tersebut mempunyai nama Ratenggaro.

Keindahan pantai Indonesia timur memang tidak bisa dipungkiri, pantai dengan pasir putih, air laut yang biru dan sangat jernih,  dan ombaknya dari laut selatan yang terus menderu. Memang menjadi cirri khas tersendiri bagi wilayah kampung adat didekatnya, yaitu Kampung Adat Ratenggaro.

DAFTAR FOTO